Lokasi saat ini:BetFoodie Lidah Indonesia > Tempat Makan
Kemendag: Perlakuan udang terkontaminasi radioaktif dibahas intensif
BetFoodie Lidah Indonesia2025-11-06 11:52:59【Tempat Makan】170 orang sudah membaca
PerkenalanSekretaris Ditjen Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Arief Wibisono di Bandung, Ju

Bandung (ANTARA) - Kementerian Perdagangan (Kemendag) mengungkapkan perlakuan selanjutnya terhadap udang yang diduga terkontaminasi radioaktif Cesium-137 (Cs-137) yang dikembalikan dengan beberapa di antaranya telah sampai di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, tengah dibahas secara intensif.
"Itu sedang dibahas oleh Satgas Cs-137 nanti perlakuannya seperti apa pada udang tersebut," kata Sekretaris Ditjen Pengembangan Ekspor Nasional Kemendag Arief Wibisono di Bandung, Jumat.
Arief menyebutkan kewenangan perlakuan udang tersebut memang ada di Bea Cukai mengingat barang tersebut telah diekspor, namun menurutnya terkait perlakuan selanjutnya terhadap komoditas tersebut ada beberapa opsi.
"Prinsipnya barang itu bisa diperlakukan beberapa hal, salah satunya adalah bisa dimusnahkan atau bisa dimasukkan tapi dengan persyaratan tertentu. Tapi itu nanti akan diputuskan tentunya di Satgas Cs-137 terhadap barang yang dikembalikan itu nanti mau diapakan," ujarnya.
Baca juga: Satgas dekontaminasi serenngak 10 lokasi cemaran Cs-137 di Cikande
Lebih lanjut, Arief mengangakan adanya Satgas Cs-137 ini untuk menambah kekuatan dalam melakukan pengawasan ketat yang selama ini telah dilakukan dengan kolaborasi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, Badan Karantina dan Bea Cukai untuk memastikan baik secara dokumen maupun secara persyaratan kesehatan agar terpenuhi standar internasional.
"Jadi ini kita bersama-sama saat ini juga sudah ada Satgas yang tentunya untuk mengawasi dan menjaga supaya produk-produk kita itu memenuhi standar dan persyaratan, baik di dalam negeri maupun internasional. Kita memastikan karena pangsa produk kita tadi, khususnya udang itu luar biasa besar di luar negeri," ucapnya.
Terkait potensi paparan radioaktif Cesium-137 (Cs-137) di lokasi selain kawasan industri Cikande, Banten, masih terus dibahas intensif di Satgas Cs-137 terkait daerah yang mungkin terkontaminasi.
"Karena tentu itu perlu ada uji lab dan lain sebagainya ada proses lah, karena kawasan industri kan banyak banget. Tentu satgas akan memastikan perlindungan bagi konsumen," katanya.
12Tampilkan SemuaSuka(95)
Artikel Terkait
- Pengelola SPPG Blora sesali video inspeksi viral timbulkan kegaduhan
- Pemuda berperan tingkatkan kesehatan bangsa melalui terapi sel punca
- Anggota DPR: MBG menurunkan stunting, tingkatkan kualitas pendidikan
- BGN tegaskan menu MBG ngak boleh gunakan bahan pabrikan
- Riset: Kril Antartika enggan konsumsi makanan bermikroplastik
- Pemkab Tangerang percepat penerbitan SLHS untuk SPPG
- Kelompok bantuan tuding paramiliter RSF lakukan kekerasan di El Fasher
- 36 SPPG MBG di daerah 3T Lampung segera dibangun
- HIPKA: Ekspor nonmigas tumbuh 8,96 persen tunjukkan minat global naik
- Pastikan keamanan produk, DKPP Batam perketat pengawasan obat hewan
Resep Populer
Rekomendasi

Unhas budidaya jamur tiram di Kampung Rimba

Menteri KP siap membangun lab pastikan seafood RI aman dari radioaktif

Tips mengurangi akrilamida di makanan sehari

Uji nyali makan menu seram sambil jelajah labirin berhantu

Rangkaian alergi bisa berkembang dipicu faktor eksternal

Pemprov Banten percepat pembangunan dapur MBG bagi jutaan pelajar

Hari ini Senin 27/10, On Time Performance Kereta Kembali Pulih

Menyantap makan malam sambil jelajahi wahana berhantu